Sport and Market Day

STAR

Ada yang seru di hari Kamis, 22 Februari 2018 lalu. OSIS SMA Future Gate mengadakan acara Sport and Market Day, disingkat STAR 2018. Acaranya memang seru-seru, ada lomba olahraga antarkelas, dan ada sessi jual beli, alias siswa belajar berdagang, membawa barang dagangan sendiri untuk dijual kepada teman-teman dan guru.

Acara ini diharakan dapat memepererat ikatan ukhuwwah antarsiswa, terlepas dari sekat-sekat angakatan dan kelas. Selain belajar sportifitas, siswa juga belajar mencari pendapatan dengan berjualan. Beragam barang yang dijual, terutama makanan dan sedikit pakaian (Jaket, kaos, dll).

Semangat untuk menjadi kompetitif sangat diperlukan, khususnya di era milenial ini. Namun, tak lupa, saat berkompetisi, olahraga, maupun berbisnis, sebagai pemuda muslim, tentu akan memperhatikan tuntunan dan adab-adab Islam. Nilai inilah yang perlu terus dijaga dari anak-anak muda kita, generasi penerus ummat ini, agar mereka mampu mengarungi bahtera kehidupan bermasyarakat kelak.

 

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *