Berbagi Cerita Bersama Polisi Berprestasi

20622133_1586824434713420_5474937265395243807_n 20604462_1586824104713453_7685710475875490801_n 20604170_1586824501380080_5196772687458494679_n 20597346_1586824378046759_6549484606080525713_n 20597300_1586824161380114_1673568190237521999_n 20525725_1586824301380100_8124963315504152813_n

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Pada Kamis (27/7), SMA Future Gate kehadiran tamu istimewa. Beliau adalah Aiptu Sundoro dari jajaran Kepolisian Republik Indonesia yang saat ini bertugas di Polsek Jatiasih. Aiptu Sundoro adalah cerminan polisi berprestasi dan telah mendapatkan penghargaan dalam kinerjanya di jajaran kepolisian. Diantara penghargaan yang diraih ialah atas usahanya melakukan rekayasa pada tanaman dengan mengolah bahan kimia sebagai bahan baku bom menjadi pupuk tanaman.

Acara yang dipandu oleh Pembina OSIS, Bapak Keriyono, S.Sos. M.Sos ini berlangsung menarik, selain menyampaikan bagaimana pengalaman hidupnga menjadi polisi hingga dapat bersalaman dan meraih penghargaan bersama Bapak Kapolri, Aiptu Sundoro juga berpesan hal penting bagi para siswa.

Diantara pesan beliau ialah agar jangan sampai anak muda terlibat pergaulan bebas, bergaul dengan pengguna narkoba, serta mewaspadai bahaya terorisme. Beliau juga menekankan agar para siswa juga bisa mematuhi peraturan lalu lintas selama berkendara di jalan raya.

Kegiatan ini berlangsung dalan rangkaian kegiatan Kapita Selekta yang diselenggarakan oleh FG College setiap hari Kamis. Dengan menghadirkan narasumber pilihan, agar para siswa dapat belajar banyak dari orang lain yang mampu memberi inspirasi dan memicu motivasi siswa tentang bagaimana hidup, profesi, kepedulian, dan kemasyarakatan pada umumnya. (Humas FG)

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *