Pelatihan Komunikasi Bagi Guru

SMA Future Gate terus berupaya untuk meningkatkan kemampuan para guru. Selain pada hal bersifat kognitif dan mengajak pada sumber pengetahuan. Kemampuan lain juga senantiasa diberikan. Terlebih hal tersebut dapat menunjang performa seorang guru, baik di hadapan siswa maupun wali murid.

Bertempat di ruang guru yang kini sudah lebih mirip dengan co-working space di banyak tempat. Sekolah kembali menghadirkan pelatihan bagi guru, khususnya dalam membangun komunikasi efektif dan pola identifikasi siswa. Pelatihan disampaikan oleh Coach Arfaini Alif dari Nakhlah Consulting.

Sekolah sadar bahwa, seiring dengan tumbuhnya sekolah, perlu adanya eksplorasi baru dalam bidang pendampingan kepada siswa. Ilmu ini tentu sangat dibutuhkan khususnya bagi para wali kelas yang kerap berhadapan dengan wali murid dan siswa sekaligus. Ditambah lagi, kini jumlah guru terus meningkat yang membuat atmosfer pembelajaran serta kebersamaan di sekolah semakin baik.

Harapannya ialah, bagi para guru lama, peningkatan kualitas diri ini menjadi sebuah tambahan informasi dan wawasan, sedangkan bagi guru baru bergabung dapat berguna sebagai ilmu baru yang semakin meyakinkan diri tentang sebuah profesi bernama guru.

Tak ketinggalan, pada kesempatan tersebut juga diberikan penghargaan pada guru terbaik setiap tiga bulan yang diberikan kepada Bapak Zubair Abdurrahman, Bapak Pangestu Wibisono, dan Bapak Riski Fransisko. Semoga kedepannya memiliki prestasi semakin baik atau minimal mampu menjaga performa kerja stabil.

You may also like...